SULTENG RAYA — Pemerintah Kabupaten Morowali Utara menggelar Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) sebagai bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun Kabupaten Morowali Utara ke-12 Tahun 2025, dengan tema “Bersatu dalam Harmoni.”

Kegiatan yang berlangsung khidmat dan penuh sukacita ini dihadiri langsung oleh Bupati Morowali Utara Delis Julkarson Hehi, didampingi Wakil Bupati Djira K, Ketua TP-PKK Kabupaten Morowali Utara  Febrianti Hongkriwang, Pdt Marsel Squerang, Kompol Charles Kabags Ops Polres Morut , Wakil Damramil 1311 Petasia, Kasat Pol PP Buharman Lambuli, serta jajaran Forkopimda.

Dalam sambutannya, Bupati Delis Hehi menyampaikan rasa syukur atas penyertaan Tuhan yang senantiasa melimpah bagi Kabupaten Morowali Utara hingga dapat mencapai usia ke-12 tahun dengan kondisi yang aman, rukun, dan terus berkembang.

 “Setiap ulang tahun Kabupaten adalah momentum untuk bersyukur kepada Tuhan. Morowali Utara bisa terus bertumbuh, aman, dan berjalan dengan baik semata-mata karena kasih dan perkenanan Tuhan Yang Maha Kuasa,” ujar Bupati Delis.

Lebih lanjut, Bupati menegaskan bahwa penyelenggaraan kegiatan rohani seperti KKR dan Tabligh Akbar setiap perayaan HUT daerah merupakan bentuk nyata rasa syukur sekaligus pengakuan bahwa keberhasilan pembangunan tidak terlepas dari campur tangan Tuhan.

“Sehebat apa pun rencana dan program yang kami buat, tanpa ridho dan berkat Tuhan, hasilnya tidak akan baik. Namun dengan penyertaan Tuhan, yang terbatas bisa menjadi tidak terbatas,” tegasnya.