Sementara, Wakil Gubernur Reny Lamadjido, menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kunjungan Gubernur Jawa Timur beserta jajaran. “Atas nama pemerintah dan masyarakat Sulteng, saya menyampaikan selamat datang kepada ibu gubernur beserta rombongan. Kehadiran ibu dan jajaran di Kota Palu ini merupakan suatu kehormatan besar bagi kami masyarakat Sulteng,” ujar Reny, saat menyampaikan sambutan mewakili Gubernur Sulteng, Anwar Hafid.

Reny juga menyampaikan kekagumannya terhadap sosok Gubernur Khofifah yang dianggap menjadi inspirasi bagi banyak perempuan di Indonesia. “Ibu Khofifah adalah sosok perempuan tangguh yang berani terjun ke dunia politik dan tetap mampu menginspirasi banyak orang. Beliau adalah idola saya,” ungkapnya.

Menurut Wagub, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang mempererat tali kekeluargaan antara Pemprov Jatim dengan masyarakat Sulteng asal Jatim, melainkan memperkuat sinergi antarprovinsi, khususnya dalam bidang perdagangan, investasi, dan pengembangan UMKM.

Pertemuan antara Jawa Timur dengan jargonnya “Gerbang Baru Nusantara” dan Sulawesi Tengah dengan semangat “Sulteng Nambaso”,menjadi simbol kolaborasi dua daerah yang sama-sama berkomitmen membuka gerbang kemajuan bagi Indonesia. Pertemuan itu juga dihadiri Ketua TP-PKK Provinsi Sulteng, Ir. Hj. Sry Nirwanti Bahasoan, serta Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin, S.E., M.A.P., AMR