SULTENG RAYA – Dalam upaya mencegah angka stunting sejak dini di Morut, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Morowali Utara menggelar Lomba Cipta Menu Makanan Pendamping ASI (MP-ASI) yang pesertanya adalah seluruh Anggota DWP Persatuan Unsur Pelaksana OPD se-Kabupaten Morowali Utara.
Kegiatan yang dibuka oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Morowali Utara Husna Musda Guntur bertempat di Pelataran Kantor Bupati, Kamis (02/11/2023)
Tepat pukul 06.00 wita, acara diawali dengan jalan sehat, senam bersama dan pengundian doorprize yang diikuti oleh seluruh anggota DWP Unsur Pelaksana OPD se-Kabupaten Morowali Utara.
Dilanjutkan dengan Lomba Memasak Cipta Menu Pendamping ASI dengan bahan dasar Tempe dan Ikan, yang kemudian dinilai oleh Tim Juri yang terdiri dari Ketua DWP Morut, Husna Musda Guntur, Ketua I TP-PKK Morut Widyawati M. Djira dan Dokter Ahli Gizi RSUD Kolonodale.
Ketua DWP Kabupaten Morowali Utara Husna Musda Guntur mengatakan permasalahan angka stunting di Kabupaten Morowali Utara mulai menurun.
“Berdasarkan hasil Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) pada Tahun 2020 sebesar 22,4 persen dan pada Tahun 2022 turun menjadi 16,7 persen, sedangkan pada Tahun 2024 mendatang stunting di Indonesia ditargetkan sebesar 14 persen,” ungkap Ketua DWP Morut.
Husna Musda Guntur menambahkan, edukasi berbentuk lomba ini diharapkan agar ibu-ibu bisa mengetahui proses-proses dalam pembuatan MP-ASI, dan juga bisa mengetahui bahan-bahan apa saja yang bisa digunakan dalam pembuatan MP-ASI.
“Harapannya, semoga dengan edukasi dan program yang kami jalankan bisa membawa dampak yang lebih baik bagi masyarakat Kabupaten Morowali Utara, terutama untuk lima kelompok rentan gizi yakni Ibu hamil, ibu menyusui, remaja putri, anak-anak dan balita,” jelasnya
Kegiatan ditutup dengan penyerahan trophy dan hadiah hiburan bagi pemenang Lomba Memasak Cipta Menu Pendamping ASI, Juara 1 DWP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Juara 2 DWP Dinas Kesehatan, Juara 3 DEP Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dan Juara Harapan 1 DWP Bapenda. VAN