SULTENG RAYA-Ketua Yayasan Alkhairaat Sis Aljufri Alwi Muhamad Aldjufrie telah melantik Dr. Muhammad Yasin. M.P sebagai Rektor Universitas Alhairat (Unisa) periode 2023-2027, di salah satu hotel di Kota Palu, Kamis (13/7/2023) malam.
Hadir dalam pelantikan itu, selain Ketua Utama Alkhairaat H.S. Alwi Bin Saggaf Aljufri dan Sekretaris Yayasan Alkhairaat Sis Aljufri Jamaluddin A.Mariajang, juga dihadiri sejumlah dosen dan civitas akademika Unisa Palu, serta abnaul khairaat.
Dalam amanat Ketua Utama Alkhairaat H.S. Alwi Bin Saggaf Aljufri mengatakan sebanyak dan sebesar apapun tantang, itu bisa dihadapi, jika dihadapi bersama dengan ketekunan dan keikhlasan.
Di lembaga Alkhairaat katanya, pendidikan itu memiliki porsi perhatian lebih, karena merupakan pondasi peradaban yang mengantarkan manusia yang berakhlak mulia.”Orang yang terlibat di Alkhairaat adalah orang bisa memberikan pengaruh positif di lingkungannya,”ujarnya.
Sementara Sekretaris Yayasan Alkhairaat Sis Aljufri Jamaluddin A.Mariajang, mengatakan pelantikan ini harus dilakukan, karena memiliki kepastian hukum melalui sebuah proses suksesi rektor. Pertama, pergantian Rektor Unisa Palu sesuai statuta dilaksanakan melalui proses pemilihan. “Pelantikan Rektor ini telah melalui tahapan pemilihan yang legal,”sebut Jamaluddin.
Kedua, SK Rektor adalah produk dari keputusan hukum yang final berdasarkan struktur pengurus Yayasan Sis Aljufri akta No 8 Tahun 2023, merupakan akta perubahan terakhir yang disahkan oleh Depkumham. “Ahli hukum tau ini asas presumptio iustae causa, keputusan pejabat harus selalu dianggap benar dan sah sebelum diputuskan terdapat kesalahan dalam penetapannya,”sebutnya.
Tentu katanya, pengadilan yang punya kewenangan memutuskan itu. Bukan spekulasi liar. Produk ini harus dijalankan dengan seluruh resiko hukum yang dihadapi.
Muhammad Yasin selalu Rektor yang baru saja dilantik mengucapkan terimakasih atas dukungan semua pihak mulai dari proses pemilihan hingga pelantikan, dengan harapan dukungan tersebut terus mengalir hingga akhir masa jabatannya. “Terimakasih yang telah memberikan dukungan dan doanya, semoga itu semua selalu mengalir hingga masa jabatan ini,”harapnya. ENG