SULTENG RAYA – Program Peka Ekonomi Tangguh dan Inklusi (PAKAGASI) yang diimplementasi sejak Oktober 2023 di Sigi, terbukti sangat berdampak, terutama bagi penguatan ekonomi perempuan dan penyandang disabilitas.

Staf Ahli bidang Sumber Daya Manusia (SDM), Pengembangan Kawasan, dan Wilayah Setda Provinsi Sulteng, Ihsan Basir, S.H., LLM,  mengatakan wajah Sulteng yang inklusif bagi semua kalangan terwakilkan dari program ini.

“Ketika perempuan berdaya, keluarga menjadi kuat dan ketika penyandang disabilitas diberi kesempatan, maka masyarakat semakin harmonis dan beradab,” tuturnya yang membaca sambutan gubernur sekaligus membuka acara Monitoring dan Evaluasi Arbeiter Samariter Bund (ASB) Tahun 2025 di Hotel BW Coco, Senin siang (13/10/2025).