SULTENG RAYA – Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Sulawesi Tengah (Sulteng), Brigjen Pol Dr. Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf menekankan pentingnya peran mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa yang memiliki kesadaran hukum, semangat anti korupsi, dan semangat bela negara.
Helmi juga menyampaikan bahwa menjaga negara dari berbagai ancaman serta mengamalkan nilai-nilai sila keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia merupakan tanggung jawab utama setiap individu.
“Mahasiswa sebagai bonus demografi, sebagai anak bangsa, silakan kelola isu dengan bijak dan pilih isu yang layak diperjuangkan,”ujar Wakapolda, saat menjadi dosen praktisi dalam pelaksanaan mata kuliah Pendidikan Karakter dan Anti Korupsi bagi mahasiswa baru Fakultas Teknik (Fatek) Universitas Tadulako (Untad) Semester Genap Tahun Akademik 2024/2025, Rabu 14/05/2025), di aula Torabelo Polresta Palu.