Wakil Wali Kota, Imelda menyatakan, Pemerintah Kota Palu siap mendukung penuh kebijakan nasional ini, dan akan segera melakukan koordinasi lintas sektor untuk memastikan implementasi Sekolah Rakyat berjalan efektif dan tepat sasaran di wilayah Kota Palu.
“Pemerintah Kota Palu akan berupaya maksimal untuk memastikan bahwa Sekolah Rakyat dapat menjadi solusi nyata bagi masyarakat kurang mampu, sejalan dengan visi pemerataan pendidikan dan penguatan SDM, khususnya di daerah tertinggal dan rentan,” ungkap dia.
Program Sekolah Rakyat diharapkan menjadi wujud konkret dari kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah dalam memperkuat fondasi pembangunan sumber daya manusia Indonesia, yang unggul dan berdaya saing. RHT