SULTENG RAYA – Dinas Pendidikan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Morowali menambah tiga unit mesin e-KTP tahun ini yang diperuntukkan untuk Kecamatan Sombori Kepulauan, Mall Pelayanan Publik dan Disdukcapil sendiri.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Dukcapil Morowali, Rosnawati Mustapa, Rabu (9/4/2025). Dijelaskannya, pengadaan mesin itu untuk memaksimalkan dengan mendekatkan pelayanan serta mempercepat dalam melakukan proses pelayanan administrasi kependudukan bagi masyarakat khususnya pencetakan e-KTP
“Ini bagian dari reformasi birokrasi yang Disdukcapil lakukan,”tuturnya.
Selain mengadakan tiga unit mesin, pihaknya terus berupa mendisiplinkan staf Disdukcapil agar dapat melaksanakan pelayanan prima.