SULTENG RAYA- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Palu telah melakukan ujicoba pelaksanaan Work From Anywhere (WFA)/ bekerja dari mana saja dibeberapa sekolah tingkat dasar dan menengah, diantaranya SMPN 15 Palu dan SMPN 18 Palu.
Menurut Kabid SMP Disdikbud Palu, Erwin Rauf, ujicoba tersebut kini telah berjalan dan masih terus dilakukan evaluasi, untuk memastikan jika WFA ini nantinya diterapkan secara menyeluruh dapat berjalan dengan baik. “Sudah berjalan ujicobanya di semester genap ini, evaluasi juga masih terus berjalan, setiap ada kendala dicarikan solusinya sebelum diterapkan secara menyeluruh,”sebut kabid, Kamis (10/4/2025).
Diakui, jika WFA ini memang memungkinkan terjadi kendala dan kekhawatiran bagi orang tua peserta didik, dan itu secara bertahap ditemukan solusinya. Seperti peserta didik yang terkendala kouta data atau tidak memiliki fasilitas pendukung HP atau Leptop (Komputer) dapat menggunakan fasilitas sekolah. Karena selama WFA sekolah tetap buka secara terbatas.