Ia menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar berbagi hidangan berbuka, tetapi juga sebagai wujud kebersamaan antara eksekutif, legislatif, dan unsur lainnya dalam membangun daerah.
Sementara, Brigjen TNI Deni Gunawan menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya acara ini sebagai bagian dari upaya menjaga sinergi antara Korem 132/Tdl dengan pemerintah daerah dan masyarakat. “Momentum Ramadan ini hendaknya kita jadikan sebagai sarana introspeksi diri, meningkatkan kepedulian sosial, dan memperkuat kebersamaan demi terwujudnya Sulawesi Tengah yang lebih aman, damai, dan sejahtera,” ujarnya.
Acara yang berlangsung penuh kehangatan ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan dengan tausiyah, doa bersama, dan diakhiri dengan buka puasa bersama.
Hadir dalam kegiatan ini unsur Forkopimda, tokoh agama, serta masyarakat yang merasakan kebersamaan dalam suasana Ramadan yang penuh berkah.*/YAT