Lebih lanjut, Wali Kota juga menyoroti program Mudik Kota Palu 2025, yang menargetkan 3.000 perantau asal Palu untuk kembali ke kampung halaman dari berbagai wilayah, seperti Kalimantan, Jawa, Makassar, Gorontalo, dan Manado.
Menurutnya, kepulangan para perantau ini akan berdampak positif terhadap peredaran rupiah di Kota Palu, terutama dalam meningkatkan daya beli masyarakat menjelang Idulfitri.