“Oleh karena itu, kehadiran pasar murah ini diharapkan dapat membantu masyarakat, khususnya keluarga kurang mampu, dalam memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang lebih stabil dan terjangkau,” katanya.
Wakil Wali Kota Imelda mengapresiasi langkah Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Palu yang telah berkolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk distributor dan pelaku usaha, untuk memastikan pasokan bahan pokok tetap tersedia dan harga tetap terkendali.
Menurut wakil wali kota, upaya ini sangat penting dalam menjaga stabilitas ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Palu.
“Saya juga mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan pasar murah ini dengan sebaik-baiknya. Mari kita belanja dengan bijak, membeli sesuai kebutuhan, dan tetap menjaga kebersamaan serta solidaritas sosial di antara kita,” tutupnya. RHT