Sekda menyatakan, data profil yang lengkap sangat penting untuk menjadi sumber informasi bagi siapa saja, termasuk bagi Pemerintah Kota Palu hingga Pemerintah Pusat, maupun instansi-instansi lainnya.

Karena apapun program yang akan diwujudkan, tanpa data yang valid, kata Sekda, itu akan sulit. Sehingga diharapkan program tersebut dapat berjalan dengan baik.

Melalui program MBKM ini juga, lanjut Sekda, para lurah akan berperan menjadi mentor, olehnya para lurah harus mampu mengarahkan dan memberikan masukkan-masukkan terkait ide-ide kreatif.