SULTENG RAYA- Terdapat dua peserta didik SMPN 9 Palu mengharumkan nama sekolah baik ditingkat provinsi maupun tingkat nasional, keduanya adalah Ananda Joel Aritonang, Juara 3 Boxing POPDA dan Abu Bakar Alaydrus, Juara 1 Kejurnas FOSSBI U-12 di Bandung.
Sebagai bentuk penghargaan, piagam penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palu, Hardi, S.Pd., M.Pd., didampingi oleh Kepala SMP Negeri 9 Palu, Dra. Harlina, M.Si. Penyerahan ini menjadi momen istimewa yang tidak hanya memberikan penghormatan kepada para peserta didik berprestasi, tetapi juga memotivasi seluruh peserta didik lainnya untuk terus mengembangkan potensi mereka di berbagai bidang.
Dalam kesempatan itu, Kadis mengingatkan kepada para peserta didik, bahwa prestasi itu penting namun harus juga dilengkapi dengan karakter yang baik. “Jika berbicara SMPN 9 Palu maka selain ada prestasi juga peserta didiknya memiliki karakter yang baik. Jika itu mampu dipertahankan maka itu akan menjadi promosi sekolah. Apa lagi sekolah ini bersih, dan sejuk,”ujar kadis di depan peserta didik, awal pekan kemarin.
Sekaitan dengan prestasi itu, Kepala SMP Negeri 9 Palu, Harlina memberikan apresiasi atas pencapaian luar biasa tersebut, baik kepada Ananda Joel Aritonang (Juara 3 Boxing POPDA) dan Abu Bakar Alaydrus (Juara 1 Kejurnas FOSSBI U-12). “Prestasi yang diraih ini merupakan hasil dari kerja keras, dedikasi, dan semangat pantang menyerah yang patut dijadikan teladan bagi peserta didik lainnya,”ujar Kepsek.
“Kami percaya, keberhasilan ini tidak hanya membawa kebanggaan bagi sekolah, tetapi juga menjadi inspirasi bagi generasi muda di Kota Palu untuk terus berkarya dan berkontribusi. SMP Negeri 9 Palu berkomitmen untuk selalu mendukung peserta didiknya dalam mencapai prestasi terbaik. Semoga prestasi ini menjadi awal dari keberhasilan-keberhasilan lainnya di masa depan,”harap Harlina. ENG