SULTENG RAYA-Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Donggala terus melakukan sosialisasi ke masyarakat dalam upaya Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN). Kali ini menyasar  masyarakat di Kelurahan Kabonga Kecil, Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala.

Kegiatan berlangsung pada Selasa (19/11/2024) bertempat di Gedung PPK Kelurahan Kabonga Kecil, dihadiri oleh 35 peserta yang terdiri dari orang tua dan warga setempat.

Dalam sosialisasi tersebut, Penyuluh Narkoba Ahli Muda BNN Kabupaten Donggala, Markus, S.Kep., Ns, menyampaikan materi terkait bahaya penyalahgunaan narkoba.

Markus menjelaskan berbagai hal mengenai pengertian narkoba, jenis-jenis narkoba yang sering disalahgunakan, faktor-faktor yang mendorong seseorang untuk terlibat dalam penyalahgunaan narkoba, serta tanda-tanda dan gejala yang dapat dikenali pada orang yang terjerat narkoba.

Selain itu, Markus juga menekankan dampak negatif yang ditimbulkan dari penyalahgunaan narkoba, baik secara fisik maupun psikis.

Salah satu pesan penting yang disampaikan Markus kepada peserta adalah pentingnya peran orang tua dalam mengawasi pergaulan anak-anak mereka. Ia mengingatkan agar orang tua tidak menyerahkan sepenuhnya tanggung jawab pengawasan kepada pihak sekolah, karena waktu yang dihabiskan anak bersama keluarga jauh lebih banyak dibandingkan di sekolah.

“Oleh karena itu, sebagai orang tua harus lebih peduli dalam memilihkan teman-teman dan lingkungan sosial yang baik bagi anak-anak kita,”ujarnya.

Melalui kegiatan ini, BNN Kabupaten Donggala berharap masyarakat semakin paham akan pentingnya peran keluarga dalam mencegah penyalahgunaan narkoba di kalangan generasi muda, serta semakin waspada terhadap bahaya yang dapat ditimbulkan dari narkoba.

Kegiatan sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan BNN Kabupaten Donggala untuk menciptakan lingkungan yang bebas narkoba, serta memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya pencegahan penyalahgunaan narkoba di tingkat lokal. ENG