SULTENG RAYA β Dalam rangka momentum suka cita memaknai Hari Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Persekutuan Oikumene Pekerja Kristen BRI Palu bersama dengan Ikatan Wanita Bank Rakyat Indonesia (IWABRI) menyalurkan tali kasih dalam bentuk bakti sosial kepada anak Panti Asuhan Immanuel Palu dan penyapu jalan di Kota Palu, Sabtu (23/11/2024).
Penyaluran tali kasih tersebut, disalurkan dalam bentuk paket sembako sebagai bagian dari rangkaian acara perayaan Natal Oikumene BRI BO Palu tahun 2024 dan Tahun Baru 2025.
Penyerahan tali kasih itu kemudian diserahan langsung oleh Branch Office Head (BOH) BRI BO Palu, Budi Prastiyanto, didampingin Ketua IWABRI, Pekerja Kristen BRI BO Palu, dan anggota IWABRI BO Palu.
Ketua Panitia Kegiatan, Indro, menjelaskan, pihaknya senantiasa berkomitmen untuk terus melakukan aksi nyata dengan menjalankan program kegiatan yang bermanfaat dan menyejahterakan; khususnya di bidang pendidikan, ekonomi, dan sosial budaya.
Untuk kali ini, kegiatan bakti sosial itu berorientasi kepada kesejahteraan penerima manfaat untuk terus Memberi Makna Indonesia sesuai dengan tagline BRI.
Adapun sumber dana dari kegiatan itu dikumpulkan dari donasi pekerja yang berhasil dikumpulkan untuk kemudian disalurkan dalam bentuk kegiatan sosial.
βBRI Branch Office Palu senantiasa meng-create economic dan social value untuk dapat terus Memberi Makna Indonesia, dalam rangka memaknai Hari Raya Natal 2024 dan menyambut Tahun baru 2025 sebagai bentuk kepedulian sekaligus rasa syukur dari pekerja dan keluarga Kristen BRI Palu,β katanya kepada Sulteng Raya. RHT