SULTENG RAYA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tolitoli melaksanakan Rapat Koordinasi terkait simulasi pemungutan suara dan penghitungan suara, serta rekapitulasi pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) serta Bupati dan Wakil Bupati Tolitoli 2024, di salah satu hotel di Tolitoli, Sabtu (9/11/2024).

Kegiatan itu, dihadiri sejumlah Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Penghitungan Suara (PPS) se-Kabupaten Tolitoli.

“Simulasi ini sangat penting untuk diketahui oleh PPK maupun PPS karena ini tata cara pemungutan suara dan penghitungan serta rekapitulasi data,” kata Komisioner KPU Tolitoli, Rian Vervian.

Menurut Rian, jika para PPK dan PPS sudah mengetahui serta paham tata cara ini, pihak penyelenggara yakni KPU Tolitoli tidak lagi meragukan kemampuan mereka saat menjalankan tugas pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah Kabupaten Tolitoli yang diselenggarakan pada 27 November 2024 mendatang.

“Materi tanpa praktek itu sulit karena sebagian orang ada yang paham sebagiannya lagi belum paham makanya kami laksanakan simulasi ini,” tutur Rian Vervian. “Untuk harapan kami selaku penyelenggara semoga pilkada serentak ini terlaksana tertib dan aman, begitu juga yang diharapkan kepada masyarakat agar tetap memberikan pilihannya dan tidak Golput,” harapnya.TAM