RAYA — kembali menghadirkan program istimewa yang ditunggu-tunggu oleh konsumen setia Yamaha di seluruh pelosok Tanah Air.

“Dalam periode 11 Oktober 2024 hingga 30 Juni 2025, setiap pembelian Yamaha berkesempatan memenangkan hadiah utama uang tunai sebesar 1 Miliar tanpa potongan melalui Program Miliarder Yamaha 2025,” kata staf promosi CV , Andres Miswar kepada Sulteng Raya, Rabu (30/10/2024).

Program itu terbuka bagi seluruh pelanggan yang membeli motor Yamaha apa saja, baik tipe manual maupun matic. Setiap pembelian akan mendapatkan nomor undian yang nantinya akan diikutsertakan dalam pengundian hadiah, termasuk hadiah utama Rp1 miliar dan berbagai hadiah menarik lainnya.

“Melalui program ini, kami ingin memberikan apresiasi kepada pelanggan setia Yamaha yang selalu mendukung dan mempercayai produk kami. Selain berkesempatan mendapatkan motor Yamaha impian, pelanggan juga bisa menjadi miliarder,” katanya.

Yamaha, yang selalu dikenal dengan inovasi dan teknologi , kembali membuktikan bahwa mereka selalu ingin memberikan pengalaman terbaik bagi para konsumennya. Selain hadiah uang tunai, pelanggan juga bisa memenangkan hadiah lain berupa Yamaha, gadget canggih, dan berbagai merchandise eksklusif.

Adapun periode program hadiah milyader yakni mulai 11 Oktober 2024 hingga 30 Juni 2025 mendatang.

Cara Mengikuti Program Miliarder Yamaha 2025 sangat mudah yakni cukup membeli motor Yamaha apapun selama periode program berlangsung. Kemudian dapatkan nomor undian dari dealer resmi Yamaha. Dan selanjutnya munggu pengundian dan siap-siap untuk memenangkan hadiah Rp1 miliar tanpa ada potongan pajak.

Pengundian hadiah akan dilakukan secara terbuka dan transparan. lebih lanjut terkait jadwal pengundian dan pemenang akan diumumkan melalui kanal media resmi Yamaha Indonesia. */HJ