SULTENG RAYA — Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Sulteng menyelenggarakan kegiatan Integrated Coastal Zone Menegement (ICZM), di salah satu hotel di Kota Palu, Selasa (17/7/2024).
Kegiatan tersebut diikuti oleh perwakilan Dinas Perikanan se-Sulteng, instansi terkait lainnya, Komandan LANAL Palu, UPT Pelabuhan Perikanan, Kawasan Konservasi Perairan, Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil (KKP3K).
Kepala DKP Sulteng, Moh. Arif Latjuba, dalam sambutannya mengatakan, tujuan kegiatan dimaksudkan untuk mengidentifikasi dimana dan bagaimana suatu wilayah laut digunakan dan sumber daya alam serta habitat yang ada.
“Selain itu, kita juga dapat membuat keputusan yang terinformasi dan terkoordinasi tentang tata cara menggunakan sumber daya laut secara berkelanjutan. Juga, sebagai kerangka acuan bagi daerah dalam mengelola wilayah laut yang ditekankan pada sistem kewenangan kewilayahan/zonasi baik pada tataran nasional maupun daerah,” kata Kadis.
Ia melanjutkan, tujuan lainnya yakni untuk menghindari konflik kewenangan baik antara pemerintah daerah (provinsi dan kabupeten/kota) maupun antar pemerintah daerah dengan pemerintah pusat.
“Kami mengharapkan hasil pertemuan ini mendapat model penataan wilayah pesisir dan laut dapat dilakukan secara terintegrasi dan saling terkait sebagai satu kesatuan dengan kata kunci yaitu keterpaduan serta dapat serta mewujudkan kebijakan dan strategi pengembangan struktur dan pola ruang wilayah yang pada akhirnya akan menciptakan keterpaduan lintas sektoral dan lintas wilayah sehingga dapat meminimalisir terjadinya konflik,” tutupnya. RHT