SULTENG RAYA-Rektor Universitas Tadulako (Untad) yang diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum, Dr. Ir. M. Rusyidi, M.Si, menerima kunjungan Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, pada Jumat (28/6/2024). Kunjungan ini berlangsung di lapangan Untad dengan tujuan meninjau lokasi pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).

Kota Palu menjadi tuan rumah MTQ tingkat provinsi, yang akan diadakan selama tujuh hari, mulai dari tanggal 20 hingga 27 Juli mendatang. Dalam kunjungannya, Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, mengimbau kepada seluruh pihak yang terlibat dalam persiapan acara ini untuk memaksimalkan segala persiapan dengan sebaik-baiknya.

Selain itu, Hadianto Rasyid juga mengucapkan terima kasih kepada Universitas Tadulako yang telah memberikan akses dan fasilitas untuk pelaksanaan MTQ tingkat provinsi. “Kami sangat berterima kasih kepada Untad atas dukungan dan kerjasamanya dalam mempersiapkan tempat yang akan digunakan untuk MTQ. Kami berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan sukses dan lancar,” ujar Hadianto.

Senada dengan Wali Kota, Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum Untad, Dr. Ir. M. Rusyidi, M.Si, juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemerintah Kota Palu yang telah mempercayakan Untad sebagai lokasi penyelenggaraan MTQ tingkat provinsi. “Kami merasa terhormat dan siap mendukung sepenuhnya kegiatan ini. Semoga MTQ tahun ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan peserta,” kata Rusyidi.ENG