SULTENG RAYA – Sebagai respon terhadap banjir bandang dan tanah longsor yang melanda wilayah Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, sejumlah paguyuban tergabung dalam Aliansi Paguyuban Kota Palu melakukan aksi kemanusiaan dengan menggalang dana untuk korban banjir di wilayah itu. Aksi dilakukan, Sabtu sampai Senin (4-6/5/2024).
Koordinator Lapangan (Korlap) aksi, Andika, menyatakan, dengan adanya aksi itu, diharapkan paguyuban di Kota Palu makin erat tali persaudaraan dan kekeluargaannya.
“Semoga dana yang diberikan masyarakat kita bisa berikan langsung kepada saudara kita yang terkena dampak banjir bandang dan tanah longsor di Kabupaten Luwu,” katanya.
“Alhamdulillah kita dapat izin dari pihak kepolisian, uang yang terkumpul dalam kegiatan aksi penggalangan dana selama tiga hari berjumlah Rp22.350.000,” ujarnya menambahkan.
Adapun paguyuban yang bergabung dalam konsolidasi aksi penggalangan dana itu yakni berjumlah 15 paguyuban diantaranya; Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Luwu Raya Palu (IPMIL RAYA PALU), Dewan Pengurus Daerah Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa Sinjai Palu (DPD HIPPMAS PALU), Ikatan Pelajar Mahasiswa Sirenja (IPMAS), Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa Kabupaten Luwu Timur Palu (IPPMK LUTIM PALU), Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa Morowali (IPPMM), Ikatan Pemuda Mahasiswa Indonesia Bone (IPMI BONE), Persatuan Pelajar Mahasiswa Indonesia Dampala Selatan (PPMS-DS), Lembaga Pelajar Mahasiswa Pasangkayu (LPM PASANGKAYU), Himpunan Pelajar Mahasiswa Kecamatan Taopa (HPMKT), Ikatan Pelajar Mahasiswa Kabupaten Nunukan (IPMKN PALU), Keluarga Pelajar Mahasiswa Kalimantan Utara (KPMKU), Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa Mamuju Tengah (HPPM MATENG PALU), Ikatan Mahasiswa Toraja Palu ( IKMASTA PALU), Kesatuan Pelajar Mahasiswa Pinrang Cabang Palu ( KPMP PALU), Ikatan Pemuda Mahasiswa Poso ( IPMA POSO).
“Kami juga merencanakan pengiriman bantuan langsung dengan mencari data apa yang paling di perlukan korban disana, seperti makanan, pakaian serta barang- barang kebutuhan lainnya ke wilayah terdampak banjir,” tutupnya. MG2