RAYA – Sekretaris Kota (Sekkot) , Irmayanti Pettalolo melakukan inspeksi dadakan (sidak) pasca libur Dinas Lingkungan Hidup (DLH) , Selasa (16/4/2024). 

Sekretaris DLH Kota Palu, Ibnu Munzir mengatakan, sidak tersebut merupakan agenda rutin dari tiap usai libur panjang. Adapun agenda sidak, kata dia, melakukan pemantauan kehadiran pegawai, dan aktivitas pegawai dihari pertama kerja pasca libur.

“Itu memang agenda rutin setelah hari raya apalagi habis libur kan, jadi tadi sidaknya dipimipin oleh Ibu Sekkot, bersama inspektorat, bagian kepegawaian, , dalam rangka memeriksa kehadiran pegawai, selain itu beliau juga memantau aktivitas pegawai, untuk memastikan apakah operasional atau DLH Kota Palu sudah berjalan, seperti misalnya penyapu jalan atau tentang pertamanan, tadi beliau ingin memastikan apakah hal itu sudah berjalan dilapangan,” katanya kepada Sulteng Raya.

Sehubungan dengan itu, Ibnu mengatakan bahwa hampir seluruh pegawai DLH Kota Palu telah hadir pada kesempatan tersebut. Meskipun ada beberapa pegawai yang belum sempat hadir karena sakit dan ada yang sedang menjalani operasi.

Selain itu pihaknya juga memastikan kinerja pegawai kembali berjalan normal pasca- selain itu kata dia untuk armada kebersihan dari DLH Kota Palu selama libur Lebaran 2024 kemarin tetap beroperasi. 

“Untuk kehadiran hampir 100 persen, kecuali yang sakit, dan kita juga pastikan untuk layanan kebersihan seperti penyapu jalan, taman, dan pengangkutan tetap berjalan, meskipun libur lebaran kemarin kita pastikan armada kebersihan kita berjalan, karena kita menyediakan pendanaan memang untuk menjaminkan bahwa proses pengangkatan sampah itu tetap berjalan di hari libur lebaran, sehingga sampai malam Idulfitri itu tetap ada pengangkutan,” ucapnya. JAN