SULTENG RAYA – Distributor resmi kendaraan Toyota di Sulawesi Tengah, Kalla Toyota menyelenggarakan iven bazar tukar tambah mobil (trade in, red) Toyota di 168 House di Jalan Setia Budi, Kota Palu, Senin-Rabu (25-27/3/2024).
Branch Manager Kalla Toyota Martadinata, Hendrayansyah, mengatakan, sepanjang iven dilaksanakan, pihaknya menargetkan surat pemesanan kendaraan (SPK) sebanyak 15 unit, sama halnya dengan Kalla Toyota Juanda.
“Kami optimis target kami akan tercapai dengan kerja keras tim marketing dan insan Kalla Toyota yang bahu membahu menawarkan program-program menarik untuk masyarakat Kota Palu,” katanya dalam konferensi pers, Senin (25/3/2024).
Tak hanya itu, saat ini, pihaknya juga menyelenggarakan iven display di Palu Grand Mall (PGM) yang akan berlangsung hingga 31 Maret mendatang dengan menawarkan beragam program menarik.
“Tahun ini menurut ekonomi adalah tahun yang tidak memiliki kepastian. Namun, Kalla Toyota masih menjadi leader 31,49 persen. Di Kota Palu 34 persen market share. Kalla Toyota memberikan layanan lebih mudah,” katanya.
Sementara itu, Branch Manager Kalla Toyota Juanda, Rizal Nurdin, mengajak masyarakat untuk bertransaksi membeli mobil bulan ini. Sebab, banyak promo menarik ditawarkan, salah satunya yakni calon customer berkesempatan memenangkan tiga buah tiket umrah khusus pembelian bulan ini.
“Keuntungan lain juga bertransaksi bulan ini yakni ketersediaan unit semua tipe Toyota tersedia. Semua ready. Belum tentu momen ini ada di bulan depan, jadi jangan sia-siakan kesempatan, dan menangkan sejumlah keuntungan dan hadiahnya,” tutupnya. RHT