SULTENG RAYA – Bank Syariah Indonesia (BSI) dan Garuda Indonesia menghadirkan program menarik untuk Jemaah hadi asal Indonesia dengan memberikan sajadah exclusive kepada jemaah pada momentum penerbangan kepulangan jemaah dari Arab Saudi, Rabu (19/7/2023).
Direktur Sales & Distribution BSI Anton Sukarna, mengatakan, haji merupakan salah satu fokus BSI dalam mengembangkan ekosistem Islam.
Anton menambahkan, BSI juga menyediakan Hajj & Umroh Concierge khusus untuk nasabah BSI Prioritas yang terdiri dari layanan konsultasi spiritual untuk membantu nasabah terkait tata cara dan pelaksanaan ibadah haji dan umroh, layanan solusi finansial untuk membantu nasabah terkait perencanaan keuangan untuk pelunasan haji dan umroh, dan paket-paket eksklusif serta kemudahan transaksi untuk kenyamanan beribadah di tanah suci.
“BSI memiliki komitmen untuk terus memperkuat pelayanan calon jamaah haji Indonesia. Terlebih, pada musim haji tahun ini, lebih dari 81 persen dari total jamaah haji Indonesia di 14 embarkasi haji merupakan nasabah BSI,” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima Sulteng Raya, Kamis (20/7/2023).
“Komitmen tersebut diperkuat melalui jalinan kerja sama dengan berbagai mitra strategis khususnya Garuda Indonesia sebagai maskapai nasional yang menjadi penyedia layanan penerbangan haji di tahun 2023,” ujarnya menambahkan. RHT