SULTENG RAYA – Dalam rangka pelaksanaan Musda IV Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kota Palu, Panitia telah melaksanakan pertandingan Domino Cup Persaudaraan KKSS Kota Palu, diikuti 16 Tim/Pasangan Peserta yang berlangsung selama dua hari sejak tanggal 7-8 Juli 2023 di Sekretariat Panitia Musda IV BPD KKSS Kota Palu 2023.

Kali ini terdapat IV pasangan yang mendapatkan keberuntungan, mereka berhasil menyingkirkan tim lainnya dan membawa pulang sejumlah hadiah yang disediakan oleh dr. H. Husaema, MM, M.Kes, sebagai Penasehat Panitia Musda IV BPD KKSS Kota Palu.

Mereka yang beruntung itu masing-masing, Juara 1 pasangan Yusuf dan Isman, juara 2 pasangan Hendra dan Dr. Darwin, juara 3 pasangan Aweng dan Rudi, dan juara 4 pasangan Noval dan Rizaldi.

Adapun hadiah yang berhasil mereka bawa pulang masing-masing juara 1 sebanyak Rp1 juta dan Kaos Musda serta Piagam, juara 2 Rp500 ribu dan Kaos Musda serta Piagam, juara 3 Rp400 ribu dan Kaos Musda serta Piagam, dan juara 4 Rp300 ribu dan Kaos Musda serta Piagam.

Ketua Panitia Musda IV DPD KKSS Kota Palu, Sultan Amin Badawi mengucapkan terima kasih kepada semua peserta dan panitia yang telah berpartisipasi mensukseskan pelaksanaan Domino Cup Persaudaraan KKSS Kota Palu itu, dengan harapan melalui Domino Cup tersebut,  nilai-nilai persaudaraan antar warga KKSS di Kota Palu semakin terbangun serta terjaga dengan baik.

“Terkhusus kami ucapkan terima kasih kepada Penasehat Panitia Musda IV BPD KKSS Kota Palu, dr. H. Husaema, selama ini tidak hanya meluangkan waktu, tenaga dan pikirannya dalam mensukseskan Musda IV DPD KKSS Kota Palu, melainkan juga telah mengeluarkan kontribusi lain dalam bentuk dana guna mendukung pelaksaan musda, semoga ini menjadi motivasi bagi kami generasi muda dan menjadi pahala disisi Allah SWT untuk dr. H. Husaema dan keluarga,” sebut Sultan, Sabtu (8/7/2023) malam. ENG