SULTENG RAYA – Jabatan komandan Batalyon 714 Sintuwu Maroso diserahterimakan dari pejabaat lama ke pajabat baru dalam sebuah upacara militer yang dipimpin langsung oleh Komandan Korem 132 Tadulako, Sulawesi Tengah, Brigjend TNI Toto Nurwanto selaku inspektur upacara, Rabu (24/5/2023).
Upacara yang digelar di lapangan Batalyon 714 Sintuwu Maroso tersebut, selain diikuti sejumlah pejabat militer di lingkungan Korem 132 Tadulako , tampak wakil Bupati Poso Yasin Mangun bersama sejumlah Forum koordinasi Pimpinan Daerah, diantaranya Komandan Kodim 1307/Poso, Wakil Ketua DPRD Poso, Kapolres Poso, Kajari Poso, serta sejumlah pejabat vertikal lainya dan sejumlah tokoh formal dan informal di kabupaten Poso
Upacara serah terima jabatan pada pucuk pimpinan di Batalyon 714 Sintuwu Maroso ini, merupakan proses pergatian jabatan dari pejabat lama yang sebelumnya dijabat oleh, Letkol (Inf) Awaloeddin S.I.P, diserahkan kepada pejabat baru yakni, Letkol (Inf) Subekhi.
Usai prosesi serah terima jabatan, Komandan Korem 132 Tadulako, Brigjend TNI Toto Nurwanto dalam sambutannya mengatakan, serah terima jabatan merupakan bagian dari pembinaan personel tour of duty, tour of area yang merupakan penyegaran organisasi khususnya di lingkungan Korem 132/Tadulako.
Selain itu kata Komandan Korem, mutasi juga merupakan wahana efektif untuk meningkatkan wawasan berfikir serta fleksibilitas bersikap dan bertindak bagi seorang perwira dalam menghadapi setiap tantangan tugas yang dapat dipertanggungjawabkan serta dilaksanakan secara terarah, terencana dan teratur sehingga diperoleh personel yang berkualitas.
Oleh karena itu, komandan Korem berharap, pembinaan kemampuan dan kekuatan yang telah dilaksanakan selama ini, dapat ditingkatkan sehingga mampu mewujudkan kesiapan operasional satuan yang tidak hanya pada kepentingan tugas-tugas operasi militer untuk perang, tapi juga untuk tugas-tugas operasi selain perang. SYM