SULTENG RAYA- Sebanyak enam peserta didik SMPN 6 Palu berhasil lolos dalam seleksi Jirex’s Football Academy beberapa waktu lalu.
Peserta didik tersebut atas nama Moh. Akbar Lionel Messi, Ahmad Gani, Moh. Zainudin Sani, Alfarrel Zinedin Zidane, Raihan Abimayu, dan Faqih Akbar.
Pada kesempatan itu, keenam peserta didik itu akan mengikuti training center pada 10 Maret hingga 10 April mendatang sebagai persiapan ajang JSE internasional 2023 di Thailand.
Atas prestasi tersebut, Kepala SMPN 2 Palu, Ramlah M Siri merasa bangga dan mengapresiasi capaian prestasi keenam peserta didiknya tersebut.
Kata Kepsek, hal itu mampu mereka raih berkat ketekunan mereka dalam mengembangkan kemampuan melalui latihan yang rutin.
“Alhamdulillah saya sangat bangga kepada keenam peserta didik saya ini, tentunya capaian prestasi yang telah mereka raih tidak terlepas dari kerjakeras, serta ketekunan mereka dan semangat dalam berlatih, ini merupakan hasil kerjakeras mereka selama ini, dan patut untuk mendapatkan apresiasi,” kata Kepsek kepada Sulteng Raya, Ahad (12/3/2023).
Sehubungan dengan itu, Kepsek menyampaikan pesan agar keenam peserta didiknya itu dapat mengikuti training dengan baik dan bertanggung jawab, sehingga dalam kompetisi nanti mampu meraih prestasi untuk nama baik Indonesia.
“Harapan saya agar anak-anak saya ini mengikuti training dengan baik, tekun, disiplin dan bertanggung jawab, sehingga Insya Allah nanti pada saat kompetisi mereka mampu meraih prestasi untuk Indonesia,” ucap Kepsek mengakhiri.JAN