SULTENG RAYA – Sekretaris Kota (Sekkot) Palu, Irmayanti, melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) untuk memantau kebersihan dan fasilitas kantor serta kedisiplinan ASN dan PHL di lingkup organisasi perangkat daerah (OPD) sekitar Sekretariat Daerah (Setda) Kota Palu\, Rabu (15/2/2023).
“Saya harap OPD lebih memperhatikan kebersihan lingkungan kantor agar pelayanan bisa lebih baik lagi,” pesan Sekkot Irmayanti.
Ia juga mendorong agar fasilitas kantor dan ruangan yang perlu diperbaiki hendaknya diidentifikasi dan segera dilaporkan agar segera ditindaklanjuti.
“Fasilitas kantor dan ruangan yang perlu diperbaiki segera dilaporkan, agar bisa segera dibenahi dan diperbaiki,” ucapnya.
Adapun OPD dipantau, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Palu, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak (DP3A) Kota Palu, Dinas Kesehatan (Dinskes) Kota Palu, Dinas Penataan Ruang dan Permukiman (DPRP) Kota Palu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Palu, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Palu dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Palu, serta Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamata (Disdamkarmat) Kota Palu.
Sebagai informasi tambahan, upaya kebersihan lingkungan menjadi salah satu program prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Palu di bawah kepemimpinan Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid dan wakilnya, dr Reny A Lamadjido.
Bahkan, Pemkot Palu menargetkan Kota Palu bisa mendapatkan Adipura tahun ini.
Sejumlah program dilaksanakan demi mewujudkan hal tersebut, diantaranya melaksanakan Kelurahan Mantap 2 Miliar, yakni program berupa perlombaan kebersihan lingkungan tingkat kelurahan sejak tahun lalu, dan masih berlanjut di 2023. Kelurahan terbaik satu sebesar Rp1 miliar, kelurahan terbaik dua sebesar Rp600 juta dan kelurahan terbaik tiga sebesar Rp400 juta.
Tidak hanya itu, sejumlah progam lainnya, berupa penambahan insentif bagi Padat Karya hingga penambahan insentif ketua RT/RW kini sebesar Rp500 ribu per bulan. HGA