SULTENG RAYA- Wali Kota Palu diwakili Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo, menghadiri kegiatan penandatanganan berita acara serah terima hibah tanah dari Pemerintah Kota Palu kepada Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Palu, pada Senin (17/11/2025) di Markas Komando Lanal Palu.

Dalam sambutannya, Sekda Irmayanti menyampaikan salam hormat dari Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid,  yang berhalangan hadir karena sedang memenuhi undangan penting di Jakarta yang tidak bisa diwakili.

“Hari ini kami hadir atas nama Pemerintah Kota Palu untuk menyerahkan aset berupa tanah kepada Komandan TNI AL. Meskipun tidak terlalu luas, kami berharap tanah ini dapat dimanfaatkan dengan baik untuk mendukung tugas dan fungsi TNI AL, khususnya di wilayah Kota Palu,” ungkap Sekda.

Sekda juga menegaskan komitmen Pemerintah Kota Palu dalam mendukung kinerja TNI Angkatan Laut.