SULTENG RAYA- Komunitas Ojek Online (Ojol) di Kota Palu menyatakan dukungan penuh kepada Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) agar tetap aman dan kondusif di wilayah Kota Palu.
Dukungan tersebut disampaikan dalam kegiatan silaturahmi dan komunikasi rutin antar pengemudi ojol yang berlangsung dengan penuh keakraban. Melalui kegiatan tersebut, komunitas ojol menegaskan komitmennya untuk terus menjadi mitra strategis kepolisian dalam menciptakan suasana yang aman, tertib, dan nyaman bagi seluruh masyarakat.
Selain memperkuat hubungan silaturahmi, kegiatan tersebut juga dirangkaikan dengan pemberian paket sembako kepada beberapa komunitas ojol yang ada di Kota Palu. Kegiatan sosial itu menjadi wujud nyata kepedulian antarsesama pengemudi serta bentuk sinergi positif antara komunitas ojol dan pihak kepolisian dalam membangun solidaritas sosial di tengah masyarakat.