SULTENG RAYA – Wali Kota Palu diwakili oleh Pelaksana Tugas (Plt.) Asisten Bidang Administrasi Perekonomian Sekretariat Daerah Kota Palu, Rahmat Mustafa, menghadiri dan mendengarkan secara langsung pemaparan program strategis dari setiap perbankan yang beroperasi di Kota Palu, Rabu (16/4/2025).
Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Bantaya, Kantor Wali Kota Palu, dan dijadwalkan akan dilaksanakan selama tiga hari, terhitung sejak tanggal 15 hingga 17 April 2025.
Dalam pemaparannya, masing-masing perbankan menyampaikan program unggulan dan kontribusi strategis mereka terhadap pembangunan dan pertumbuhan ekonomi di Kota Palu.
Forum ini menjadi wadah penting untuk mempererat sinergi antara pemerintah daerah dan sektor perbankan dalam mendukung program prioritas daerah.
Diharapkan melalui forum ini, akan tercipta kolaborasi yang semakin kuat dalam upaya membangun Kota Palu yang lebih maju dan sejahtera. RHT