SULTENG RAYA-Pihak Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Palu mulai melakukan persiapan pelantikan Rektor Terpilih melalui rapat persiapan yang dilangsungkan Selasa (8/4/2025) di Aula Rektorat, dipimpin oleh Wakil Rektor II Unismuh Palu, Dr. Burhanuddin, SE., MM.

Meski nama Rektor Terpilih hingga saat ini belum ada satupun akademisi di kampus itu yang tahu, karena Surat Keputusan (SK) dari Pimpinan Pusat Muhammadiyah belum turun. “Persiapan tetap kita lakukan, meski nama rektor yang mau dilantik kita belum tau,”sebut Burhanuddin usai memimpin rapat.

Berdasarkan jadwal tahapan, pelantikan Rektor Terpilih dilaksanakan pada tanggal 11 April 2025, namun besar kemungkinan kata Burhanuddin itu akan bergeser. “Kalau belum ada SK turun, artinya belum ada Rektor Terpilih yang akan dilantik, jadi ya akan bergeser menyesuaikan SK dari Pimpinan Pusat,”jelas Burhanuddin.

Namun katanya, persiapan harus tetap dilakukan meski nama Rektor Terpilih dan hari serta tanggal pelantikan belum diketahui. Paling tidak saat SK Pimpinan Pusat turun, panitia sudah bisa mengetahui apa yang harus mereka lakukan karena setiap orang sudah mengetahui tugas masing-masing.