SULTENG RAYA – Upacara bendera di MI Al-Khairaat Tokorondo, Kecamatan Poso Pesisir, Kabupaten Poso berlangsung berbeda, Senin (17/11/2025). Upacara yang biasanya dipimpin pihak sekolah itu kali ini dihadiri langsung personel Pos Kamtibmas Tamanjeka, Satgas III Preventif Ops Madago Raya. Kegiatan itu untuk memperkuat pembinaan kepada pelajar, terkait kedisiplinan, wawasan kebangsaan, dan nilai-nilai nasionalisme.
Kasatgas III Preventif Kombes Pol Kurniawan Tandi Rongre mengatakan, kegiatan dimulai sejak pagi, yang diikuti Kepala MI Al-Khairaat Tokorondo bersama seluruh dewan guru dan ratusan murid. Suasana halaman sekolah tampak khidmat saat upacara berlangsung, dengan para pelajar yang antusias mengikuti setiap rangkaian kegiatan.
Personel Satgas III Preventif juga mengajak para siswa untuk menjauhi perilaku menyimpang serta selalu bangga sebagai warga negara Indonesia. Edukasi tentang wawasan kebangsaan diberikan dengan penyampaian yang mudah dipahami oleh anak-anak usia sekolah dasar.