“Dengan adanya kolaborasi ini, perluasan pemasaran produk lokal kita akan lebih besar dan lebih dikenal. Kita ingin UMKM kita terus bertumbuh menjadi lebih baik melalui kerja-kerja kemitraan, kolaborasi yang inovatif,” ujarnya menambahkan.
Sementara itu, Branch Manager Alfamidi Cabang Palu, Deni Firmanto Imran optimistis dan menegaskan komitmen Alfamidi mendukung UMKM Donggala berkembang lebih pesat melalui kemitraan ini, sehingga ada simbiosis mutualisme yang terjalin demi kemajuan bersama.