SULTENG RAYA – Ridwan Nontji, seorang anggota Partai Perindo yang dikenal sebagai Sosok Muda dan Berani serta penggerak sektor perekonomian dari desa dan daerah, telah mengundurkan diri dari partai tersebut pada tanggal 24 Mei 2023.

Setelah mengambil pertimbangan yang matang, Ridwan memutuskan untuk bergabung dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan tujuan mewujudkan mimpi membangun Kabupaten Parigi Moutong.

“Setelah bergabung dengan Partai Perindo sejak 2015 silam, hari ini dengan sejumlah pertimbangan yang matang dan mendalam, akhirnya saya memutuskan untuk mengundurkan diri dari Partai Perindo, dan memilih PKS untuk mewujudkan mimpi membangun Kabupaten Parigi Moutong tercinta,”tuturnya, Ahad (28/5/2023).

Dalam pernyataannya pada hari Ahad (28/5/2023), Ridwan mengucapkan terima kasih kepada PKS atas kesempatan dan kehormatan yang diberikan kepadanya untuk bergabung. Ia berharap kehadirannya dapat memberikan manfaat dan dampak positif bagi partai tersebut. Ridwan juga menyampaikan rasa terima kasih yang besar kepada Partai Perindo Sulawesi Tengah atas kepercayaan yang diberikan kepadanya selama ini.

Ridwan juga memohon maaf jika ada kesalahan dan khilaf selama menjabat sebagai Wakil Ketua Hubungan Antar Lembaga Dewan Pimpinan Wilayah Partai Perindo Sulawesi Tengah. *WAN