SULTENG RAYA – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang (Kanca) Palu melalui BRI Peduli menyalurkan satu unit ambulance ke Yayasan Andi Agtas Foundation, di Jalan Raden Saleh, Kota Palu, Rabu (12/4/2023).

Pemimpin BRI Cabang Palu, Budi Prastiyanto, mengatakan penyaluran satu unit ambulance tersebut merupakan implementasi Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) BRI Peduli di sektor kesehatan yang tujuannya untuk kemudahan akses kesehatan bagi masyarakat.

“Kendaraan ini diharapkan dapat dimanfaatkan kepentingan masyarakat di Kota Palu sehingga dalam menerima layanan kesehatan, masyarakat dapat terlayani dengan baik,” kata Budi kepada Sulteng Raya.

Menurut Budi, program TJSL di sektor kesehatan BRI Peduli juga telah terlaksana di Kabupaten Poso tepatnya di Desa Watumaeta, Kecamatan Lore Utara, pada awal tahun 2023.

“Program-program ini memang beberapa, ada yang kami langsung usulkan, ini bentuk kepedulian BRI pada masyarakat terkait dengan kegiatan-kegiatan sosial masyarakat. Pada dasarnya BRI hadir ditengah-tengah masyarakat bukan hanya sekadar bisnis, namun program-program kepedulian seperti ini juga kami jalankan,” katanya.

Sementara itu, Ketua Yayasan Andi Agtas Foundation, Andi Juanda, mengucapkan terima kasih kepada BRI Cabang Palu karena telah mempercayakan program TJSL-nya kepada yayasan yang dikelolanya. Ia berjanji akan menggunakan unit tersebut untuk kepentingan kesehatan masyarakat Kota Palu yang membutuhkan.

“Pertama kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada BRI Cabang Palu, yang telah menyerahkan satu unit ambulance ini untuk layanan kesehatan masyarakat. Kami tentunya akan memanfaatkan ini untuk bidang kesehatan di Kota Palu,” katanya. RHT