SULTENG RAYA – Mengawali tugasnya di Polda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Pol Agus Nugroho memimpin pelantikan dan serah terima jabatan (sertijab) empat pejabat utama (PJU) dan dua Kapolres, di ruang Rupatama Polda Sulteng, Senin (10/4/2023).
Pejabat utama yang dilantik dan melaksanakan sertijab adalah Dirlantas Polda Sulteng, Dirpamobvit Polda Sulteng, Dirresnarkoba Polda Sulteng dan Kabidhumas. Sementara, Kapolres yang melaksanakan sertijab Kapolres Poso dan Kapolres Touna.
Dalam amanatnya, Kapolda Sulteng, Irjen Pol Agus Nugroho menyampaikan ucapan terima kepada kepada pejabat lama Polda Sulawesi Tengah. “Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas komitmen, integritas, loyalitas, kinerja dan inovasinya dalam menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polda Sulawesi Tengah,” ucapnya.
“Saya pun mengucapkan terima kasih kepada Ny. Adhi Purbowo dan Ny. Suprayitno yang telah mendampingi suaminya selama melaksanakan tugas di Polda Sulawesi Tengah serta atas dedikasinya didalam memajukan Bhayangkari daerah Sulawesi Tengah,” terang Irjen Agus Nugroho.
Kapolda Sulteng itu juga memberikan pesan kepada pejabat yang baru dilantik. “Saya mengucapkan selamat atas promosi jabatannya selamat datang dan selamat bergabung di jajaran Polda Sulawesi Tengah. Semoga saudara-saudara dapat segera menyesuaikan dengan situasi, kondisi dan lingkungan kerja yang baru, sehingga senantiasa mendapatkan kesuksesan serta keberhasilan dalam setiap pelaksanaan tugas, di tempat yang baru,” kata Kapolda.
“Saya berharap kiranya saudara-saudara mampu menciptakan terobosan-terobosan kreatif dalam memelihara dan menjaga kamtibmas di wilayah kerjanya masing-masing dan memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya untuk terus bercipta dan berkarya, serta meneruskan dan meningkatkan capaian-capaian prestasi yang sudah ditorehkan, dengan selalu berpedoman pada program prioritas Kapolri (Presisi),” tambahnya.
Diketahui, sesuai Surat Telegram Kapolri tanggal 27 Maret 2023 terdapat empat PJU Polda Sulteng dan dua Kapolres yang dirotasi, mereka telah dilantik dan diambil sumpahnya oleh Kapolda Sulteng, antara lain Kombes Pol Djoko Wienarto menjabat Kabidhumas Polda Sulteng menggantikan Kombes Pol Didik Supranoto. Dirlantas Polda Sulteng dijabat Kombes Pol Dodi Darjanto menggantikan Kombes Pol Kingkin Winisuda, Dirresnarkoba Polda Sulteng dijabat AKBP Dasmin Ginting menggantikan Kombes Pol Adhi Purboyo, Dirpamobvit Polda Sulteng dijabat Kombes Pol Choiron El Atiq menggantikan Kombes Pol Suprayitno.
Sementara, jabatan dua Kapolres yang berganti adalah Kapolres Poso dijabat AKBP Riski Fara Sandhy menggantikan AKBP Rentrix Ryaldi Yusuf yang akan menjabat sebagai Wadansat Brimob Polda Sulteng, sedangkan jabatan Kapolres Tojo Una-Una dijabat oleh AKBP S. Sophian menggantikan AKBP Riski Fara Sandhy. */YAT