SULTENG RAYA – PT Bank Syariah Indonesia (BSI) Tbk, Kantor Cabang Pembantu (KCP) Mohammad Yamin dan pengembang PT Borobudur Bumi Mandiri (The Green Lando) menjalin sinergi melaksanakan akad massal perumahan bersubsidi bagi masyarakat di Kantor Green Lando, Jalan Lando, Kalukubula, Kabupaten Sigi, Jumat (17/2/2023).
Direktur Utama The Green Land, Dedi Suprapto, dalam sambutannya mengatakan, pihaknya berkomitmen mempermudah penyediaan perumahan bagi masyarakat demi mendukung program pemerintah di sektor properti.
Saat ini, Grand Lando memiliki setidaknya 854 unit rumah tipe 36 dan masih berpotensi diperbanyak, jumlah rumah subsidi yang telah ditempati sebanyak 600-an unit. Sementara unit ready siap jual saat ini sebanyak 84 unit.
Disamping itu, fasilitas yang disediakan juga sangat kekinian demi kenyamanan aktivitas masyarakat dengan mengusung konsep go green with flower yakni kawasan yang dipenuhi oleh tanaman-tanaman dan pepohonan. Konsep itu dinilai dapat mendukung program penghijauan di kawasan tersebut.
Selain itu, terdapat juga fasilitas dasar seperti supermarket, rumah ibadah, food court, dan fasilitas bermain bagi anak. Pintu masuk juga dilengkapi dengan pengamanan skuriti untuk menjamin keamanan warga perumahan.
“Akad kredit kali ini sebanyak 27 orang yang tentunya telah dilakukan verifikasi. Semoga akselerasi ini membuka keinginan dan kesempatan masyarakat lainnya memiliki rumah di kawasan kami. Terima kasih karena telah memilih hunian kami. Semoga menjadi rumah yang nyaman dan berkah untuk bapak ibu sekalian,” katanya saat menyampaikan sambutan.
Untuk diketahui, The Green Lando merupakan salah satu pengembang di Sulteng yang cukup berpengalaman dalam pembangunan perumahan. The Green Lando juga telah memenangkan penghargaan yakni Gold Winner Affodable Housing, penghargaan yang diberikan FIABCI Indonesia sinergi dengan Realestat Indonesia.
Sementara itu, Branch Manager BSI Mohammad Yamin, Inhar Ramli, mengatakan BSI mendukung penuh akselerasi yang dilakukan pengembang The Green Lando dan mitra pengembang lainnya. Ia menilai, hal itu dapat memicu peningkatan pembiayaan perumahan serta percepatan kepemilikan rumah bagi masyarakat.
“Kami tentunya menyambut baik program ini. Semoga kedepan terus bersinergi. BSI berkomitmen penuh mengakselerasi program FLPP, memudahkan masyarakat memiliki rumah impiannya. Ini merupakan program nasional sejuta rumah. BSI salah satu bank yang mendukung ini. Tahun ini, BSI mendapat kuota 8.200 unit untuk FLPP. Program ini dilaksanakan 40 bank di Indonesia, termasuk kami,” kata Inhar Ramli.
“Ini bukan permasalahan bisnis semata, tetapi memberikan kemudahan akses masyarakat, agar mereka memperoleh hunian nyaman seperti di Green Lando ini tentunya dengan menggunakan akad berprinsip syariah,” ujarnya menambahkan.
Menurutnya, potensi akselerasi pembiayaan perumahan bersubsidi di Sulteng cukup strategis dikembangkan. Apalagi, kata dia, pengembang terus bergerak melakukan pembangunan.
“Semoga ini membuka keran akselerasi, masyarakat menjadi mudah memperoleh hunian,” tutupnya. RHT