SULTENG RAYA – Laga panas Liga 4 Seri Kabupaten Parigi kembali tersaji di lapangan Harimau Baliara, Senin sore (21/11/2025). Duel sengit antara Dyn Walet Torue dan Amus Tolole menghadirkan tensi tinggi sepanjang 80 menit, sebelum akhirnya Dyn Walet memastikan kemenangan tipis 2–1 pada pertandingan yang berlangsung 2×40 menit tersebut.
Atmosfer pertandingan langsung terasa sejak kick-off. Amus Tolole tampil agresif dan mendominasi ball possession di babak pertama. Beberapa peluang emas tercipta, namun penyelesaian akhir masih menjadi persoalan. Justru Dyn Walet yang sukses memecah kebuntuan lebih dulu — lewat serangan cepat, Naim yang tampil eksplosif menyambar bola dan menggetarkan gawang lawan pada menit ke-19.
Masuk paruh kedua, tensi laga semakin meningkat. Tertinggal satu gol membuat Amus Tolole tampil lebih menekan. Usaha mereka akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-70 ketika sundulan Moh. Ziat Zulhaq tak mampu dimentahkan kiper Abdi Manaf. Skor berubah 1–1, dan drama pertandingan semakin memanas.