SULTENG POST – DPD Golkar Sulawesi Tengah (Sulteng) mendukung Aburizal Bakrie (ARB) maju sebagai Ketua Umum Partai Golkar pada Munas ke 9 mendatang.
Hal tersebut disampaikan Wakil Sekretaris Bidang Organisasi DPD Golkar Sulteng Iqbal Andi Magga kepada Sulteng Post, Sabtu (15/11).
“Sampai hari ini Golkar Sulteng masih konsisten dengan dukungan yang diberikan kepada Abu Rizal Bakrie (ARB). Dukungan itu disampaikan pada tanggal 9 Oktober 2014 di Wisma Bakrie,” katanya usai menghadiri penutupan Kadin Kota Palu.
Menurut Ketua DPRD Kota Palu tersebut, keputusan mendukung ARB adalah hasil Dari perdebatan panjang antara DPD se Sulawesi Tengah
“Kesimpulannya kita harus meminta lagi kesediaaan pak ARB untuk bersedia maju sebagai Ketua Golkar pada periode selanjutnya,” ungkapnya.
Ditanya soal alasan Golkar Sulteng kembali mendukung ARB, Iqbal mengatakan bahwa sudut pandangnya dilihat dari keberhasilan Golkar secara keseluruhan, walaupun dari hasil pemilihan legislatif secara nasional, Golkar hanya berada di urutan dua.
Iki sapaan akrab Iqbal Andi Magga menjelaskan keberhasilan ARB, dilihat dari beberapa sudut pandang keberhasilan Partai Golkar seperti sukses konsolidasi, sukses pilpres serta sukses pemilukada, bahkan sukses dari pilkada yang dimenangkan di berbagai daerah 50 persen lebih melebihi yang ditargetkan oleh DPP. Selain itu Suara Golkar secara nasional lebih baik dari tahun sebelumnya.
Dalam pandangan Iqbal, sebagai entrepreuner, ARB telah berpengalaman dalam memimpin berbagai perusahaan yang sukses dalam dunia usaha dari hulu hingga hilir, apalagi segmentasi dunia usahanya bervariasi. Kepiawaian mengelola bisnis yang dibawa ke partai politik sangat linear dengan kepemimpinan yang dibutuhkan Golkar saat ini.
“ARB bisa memahami karakter provinsi-provinsi yang ada ada di Indonesia dari pengalaman bisnisnya sehingga semua pengurus Golkar di provinsi merasa dekat dengan ARB, hubungan personal yang bagus hingga ke pengurus Golkar tingkat kabupaten,” ungkapnya.
Iqbal juga menjelaskan tentang tipe kepemimpinan ARB yang menggunakan pola bottom up, aspirasi daerah-daerah selalu jadi dasar dalam pengambilan keputusan ARB.
Iqbal mengaku atas dasar tersebut, yang menjadi dasar pimpinan-pimpinan Golkar di kabupaten/kota serta provinsi untuk temui ARB meminta kesediaanya untuk maju kembali sebagai Ketua Golkar.
“Kita lihat kepentingan partai kedepan, Golkar sedang meramu diri menjadi partai yang modern. Kita telah masuk ke fase ketiga periode Golkar menuju organisasi modern. Kepemimpinan ARB mecerminkan gaya kepemimpinan modern. Tidak otoriter, aspiratif tidak ada keputusan yang diambil sendiri,” ungkap Iqbal mantap. WAN
Komentar