oleh

Kabid PNFI Buka LKP Kaliavo Sigi

-Kab. Sigi-dibaca 941 kali

SULTENG POST  – Selasa, (28/10), Kepala Bidang Pendidikan Non Formal dan Informal (PNFI) Dinas Pedidikan Pemuda dan Olah Raga (Dikpora) Kabupaten Sigi, Sakina Ponulele membuka kursus gratis Selai Nenas dan Keripik Nenas yang dilaksanakan Lembaga Kursus Pelatihan (LKP) Kaliavo Sigi Vokasi di Desa Doda Kecamatan Kinovaro.

Kegiatan itu dihadiri Kepala SKB Kabupaten  Sigi,  Camat Kinovaro, Kepala UPT Dikpora Kecamatan Kinovaro dan diikuti 20 orang peserta.

Ketua LKP Kaliavo, Sigi Hikmawati melaporkan, pelatihan ini diselenggarakan karena Desa Doda ini adalah penghasil nenas.

Baca Juga :   Wabup Sigi Minta Absensi Kehadiran Kepala OPD Setiap Paripurna

“ Harapan kami, pelatihan membuat selei ini bisa memberi manfaat banyak bagi masyarakat setempat. Saya harap dinas terkait bisa memperhatihan, agar program ini berlanjut,” tuturnya.
Selain itu, Camat Kinovaro, Drs. Gazali mengaku bangga dengan kegiatan ini karena bisa meningkatkan ekonomi masyarakat melalui pembuatan selei dan keripik nenas.

“Perlu diketahui bahwa Desa Doda  ini adalah salah satu penghasil nenas terbesar. Lahan yang ditanami nenas saat ini sebanyak 100 Hektar.  Di Kecamatan Kinovaro saat ini sudah melakukan usaha pembuat selei dan sekarang masyarakat kita yang melakukan usaha itu sementara dibuat izin dari BPOM untuk dipasarkan di swalayan dan pasar-pasar, ” katanya.

Kabid PNFI, Sakina Ponulelemenuturkan, program LKP ini telah dibantu langsung dari Dirjen Pusat dan Dinas Dikpora.

Baca Juga :   Tahun 2024, Pembangunan Kantor DPRD Sigi Belum Dianggarkan

“Saya berharap setelah dari sini peserta yang mengikuti kegiatan ini akan diberikan dana awal untuk melanjutkannya,” sebutnya. BAIR

Komentar

News Feed